Tema bebas lagi, hari itu harusnya aku sudah menuangkan tulisan dengan tema bebas di minggu terakhir oktober. Tapi, akhirnya baru terealisasikan di penghujung tenggat waktu tautannarablog10.
Tulisan ini tentang kita yang berjalan sendiri
Berjalan sendiri, Kita adalah hubungan antara kita dengan diri kita sendiri, dengan segala kecerobohan yang kita benci, dengan segala kehangatan yang kita banggakan dengan segala lelah yang kita hadapi.Berjalan sendiri, Kita adalah manis diawal bulan setelah gajian, risau dipenghujung bulan sebelum gajian, getir ditengah bulan yang penuh dengan deadline tugas.
Berjalan sendiri,Kita adalah kamu yang bermain game demi membunuh waktu bosanmu, bersenandung saat menyelesaikan tugas-tugas, menarik napas yang dalam saat stres sana-sini
Berjalan sendiri, Kita adalah aku dan diriku sendiri.
Berjalan sendiri,Kita adalah langkah kaki di trotoar jalan, lari kecil di lapangan, duduk santai di taman kota.
Berjalan sendiri, Adalah kita yang menemukan segala presfektif baru tentang banyak hal, yang memahami segala nilai-nilai
Berjalan sendiri, Adalah perjalanan panjang, yang tenggat waktunya hanya Dia yang tahu, yang setiap pertemuan hadir karena sudah takdir dariNya, yang suadah ada dalam Lauhul Mahfuds.
#day23 #tautannarablog10
Responses (0)
Join the Discussion
Sign in to share your thoughts and engage with the community.
No Comments Yet
Be the first to share your thoughts on this article!